Apa itu Data?
- Data (jamak → datum): himpunan angka yang berasal dari hasil pengukuran peneliti
- Kumpulan data disebut: agregat
Klasifikasi data
Menurut pengolahannya:
- Raw data: data mentah dan belum diolah
- Misal: umur mhs: 20, 31, 45, 23, 19
- Array data: data yang belum diolah, tetapi sudah diurutkan
- Misal: umur mhs: 19, 20, 23, 31, 45
- Ungrouped data: raw data yang belum dikelompokan
- Misal: A(23, Pria, Islam), B (30, Pria, Katolik), C (25, Wanita, Islam), D (19, Pria, Kristen)
- Gruoped data: data yang telah dikelompokan dalam kelas tertentu:
- Misal: Umur: kelompok (11-20), (21-29), (31-39)
- Agama: Islam, Katolik
Menurut bentuk angka
- Data Diskrit: data yang angkanya bulat
- Data kontinue: data yang angkanya pecahan (desimal)
Menurut Sifatnya
- Data Kuantitatif: data yang berwujud angka
- Data Kualitatif: data yang tidak berwujud angka
Menurut Sumbernya
- Data Primer: data yang diukur atau dihitung sendiri oleh peneliti
- Data Skunder: data yang didapat dari sumber lain, yang tidak diukur atau dihitung sendiri oleh peneliti
Menurut Skala Pengukuranya
- Skala Nominal: data yang hanya dapat membedakan (mengkatagorikan), tidak diketahui tingkat perbedaanya dan tidak ada urutanya
- Misal: jenis kelamin, agama, alamat, status perkawinan
- Skala Ordinal: data yang mempunyai kategori, mempunyai tingkat perbedaanya, teapi tidak diketahui berapa nilai tingkat perbedaanya
- Misal: golongan, pangkat, tingkat pendidikan
- Skala Interval: data yang mempunyai kategori, diketahui tingkat perbedaanya, ada urutan, tidak ada nilai nol mutlak (artinya mempunyai nilai nol →realnya ada nilai nol)
- Misal: suhu badan, nilai ujian
- Data Skala Ratio: data yang mempunyai kategori, diketahui tingkat perbedaanya, ada urutan, mengakui nilai nol mutlak (artinya tidak ada nilai nol realnya tidak ada)
- Misal: berat badan, umur
REFERENSI:
- Budiarto, 2004, Metodologi Penelitian Kedokteran, Sebuah Pengantar, Jakarta, EGC
- Hasan, 2005, Pokok Pokok Materi Statistik 1 (statistik Deskriptif), Jakarta, Bumi Aksara
- Hasan, 2005, Pokok Pokok Materi Statistik 2 (statistik Infereansif), Jakarta, Bumi Aksara
- Nasution, 2004, Metode research (penelitian Ilmiah), Jakarta, Bumi Aksara
- Silalahi, 2003, Metodologi Penelitian dan Studi Kasus, Sidoarjo, Citramedia
- Tjokronegoro, 2004, Metologi Penelitian Bidang kedokteran, Jakarta, Balai Penerbit Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.
No comments:
Post a Comment